Tutorial Linux Bahasa Indonesia

OpenSUSE 12.2 Milestone 2 Telah Dirilis

 •  2   • 273 

Milestone Kedua openSUSE 12.2 telah tersedia dan siap untuk dites. Rilis openSUSE 12.2 akan menggunakan kernel LInux 3.3 sebagai basis dan seperti banyak distribusi lainnya akan menggunakan GRUB versi 2 sebagai boot loader default.

Versi baru ini akan mengguanakn Plymouth untuk animasi boot bebas flicker dimana Feodra sudah menggunakan Plymouth untuk proses boot sejak beberapa waktu lalu. Protokol open source Spice untuk berbagai antarmuka desktop mesin virtual dengan workstation remote juga telah dimasukkan ke versi 12.2. Fitur lainnya dan rencana perubahan untuk openSUSE 12.2 termasuk X Server 1.12 yang memberikan dukungan multi-touch, upgrade GNU Compiler Collection (GCC) ke versi 4.7, milestone saat ini menyertakan versi 4.6, dan penambahan Razor-Qt, sebuah lingkungan desktop berbasis Qt. Milestone 2 menyertakan karya seni baru dan memberikan pilihan KDE SC 4.8 atau GNOME 3.3.x (yang aakn menjadi GNOME 3.4) sebagai desktop default.

Informasi lebih lanjut mengenai rilis pengembangan ini dapat anda temukan di pengumuman rilis resmi; sebuah daftar lengkap masalah yang sudah diketahui disediakan di halaman bug-bug yang paling mengganggu.

Milestone 2 openSUSE 12.2 dapat anda unduh dalam bentuk file image ISO untuk sistem 32-bit maupun 64-bit. Seperti rilis pengembangan lainnya, rilis ini tidak ditujukan untuk penggunaan di lingkungan produksi dan sistem kritis. Bagi anda yang melakukan testing rilis ini disarankan untuk memberikan umpan balik dan membuat laporan bug apapun yang ditemukan.

Menurut roadmap proyek saat ini, build milestone kedua ini akan diikuti dua milestone lagi, sebuah beta dan dua kandidat rilis. Meskipun Milestone 2 dirilis hampir dua pekan terlambat dari jadwal, versi final openSUSE 12.2 tetap dijadwalkan akan hadir tanggal 11 Juli 2012. Rilis stabil saat ini adalah openSUSE 12.1 yang dirilis November 2011 lalu.

Via :

Follow me

Semua tentang Linux dan Open Source.